Sukabumi

Museum Jadi Arena Adu Pintar, Siswa Asah Otak dan Jiwa Nasionalisme

65
×

Museum Jadi Arena Adu Pintar, Siswa Asah Otak dan Jiwa Nasionalisme

Sebarkan artikel ini
Museum Jadi Arena Adu Pintar, Siswa Asah Otak dan Jiwa Nasionalisme

PENASUKABUMI.COM – Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, dan Olahraga (Disbudpora) Kabupaten Sukabumi, Yudi Mulyadi, menjelaskan bahwa lomba cerdas cermat tingkat SMP yang diadakan di Museum Palagan Bojongkokosan bertujuan menanamkan nilai-nilai kepahlawanan pada generasi muda. Dengan demikian, jiwa patriotisme dan kecintaan terhadap tanah air dapat tumbuh sejak dini.

Hal tersebut disampaikan Yudi saat membuka acara lomba cerdas cermat di Museum Palagan Bojongkokosan, Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Rabu (13/11/2024).

Yudi berharap melalui lomba ini, para siswa dapat memahami nilai-nilai sejarah perjuangan para pahlawan. “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi sarana bagi siswa untuk memperdalam pengetahuan tentang sejarah, khususnya peristiwa Palagan Bojongkokosan,” ujarnya.

Pemilihan Museum Palagan Bojongkokosan sebagai lokasi lomba, menurut Yudi, bertujuan memberikan pengalaman langsung kepada para siswa tentang perjuangan para pahlawan di masa lalu. “Dengan melihat langsung diorama dan koleksi museum, siswa dapat membayangkan bagaimana peristiwa bersejarah tersebut terjadi,” tambah Yudi.

Yudi juga mendorong agar setiap sekolah memasukkan kunjungan ke museum sebagai salah satu agenda kegiatan. Hal ini penting agar generasi muda dapat menghargai jasa para pahlawan dan meneladani semangat perjuangan mereka.