Berita

Pemdes Karang Tengah Gelar Kerja Bakti Bersihkan Sampah Ilegal di Dua Titik

52
×

Pemdes Karang Tengah Gelar Kerja Bakti Bersihkan Sampah Ilegal di Dua Titik

Sebarkan artikel ini
Pemdes Karang Tengah Gelar Kerja Bakti Bersihkan Sampah Ilegal di Dua Titik

PENASUKABUMI.COM – Meski sedang menjalani bulan suci Ramadhan, Pemerintah Desa (Pemdes) Karang Tengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, tetap bersemangat menggelar kerja bakti pembersihan sampah ilegal di dua titik pada Sabtu, 15 Maret 2025. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB di Kampung Salaawi dan dilanjutkan ke Kampung Saung Kuring, Desa Karang Tengah.

Kegiatan kebersihan ini dihadiri dan diikuti langsung oleh Kepala Desa Karang Tengah, beserta staf desa, Babinsa, dan seluruh masyarakat setempat. Tumpukan sampah ilegal yang menjadi masalah di Desa Karang Tengah berhasil dibersihkan secara gotong royong.

Kepala Desa Karang Tengah, Agung Pratama Putra, S.IP., menekankan pentingnya kesadaran masyarakat akan kebersihan lingkungan. “Masalah kebersihan adalah faktor utama dalam kesehatan masyarakat. Ini merupakan tanggung jawab kita bersama. Sangat penting untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi kesehatan,” ujarnya

Ia juga menyampaikan bahwa payung hukum terkait kebersihan lingkungan sudah ada, yakni Perda Kabupaten Sukabumi Nomor 13 Pasal 53. “Barang siapa yang dengan sengaja membuang sampah sembarangan dapat dipidana 3 bulan penjara atau denda Rp50 juta. Kami juga akan memasang dua CCTV dan lampu tembak di dua titik berbeda. Kedepannya, jika ada yang membuang sampah sembarangan, saya akan viralkan dan kenakan sanksi agar ada efek jera,” tegasnya.

Kades Agung juga mengajak seluruh masyarakat Desa Karang Tengah untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan.

“Ayo kita sama-sama menjaga kebersihan. Kalau bukan kita, siapa lagi? Orang luar desa pun tidak akan peduli terhadap lingkungan kita. Kita sebagai warga Desa Karang Tengah harus menjadi pelopor dan contoh dalam menjaga kebersihan, dimulai dari hal-hal terkecil,” tandasnya.

Kegiatan kerja bakti ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan lingkungan serta menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman bagi seluruh warga Desa Karang Tengah.