Sukabumi

Diduga Korslet Listrik, Satu Rumah di Cidahu Dilalap Sijago Merah

101
×

Diduga Korslet Listrik, Satu Rumah di Cidahu Dilalap Sijago Merah

Sebarkan artikel ini
Kebakaran rumah di cidahu
Ilustrasi rumah terbakar (foto: Penasukabumi/Tangkapan Layar)

PENASUKABUMI.COM – Nahas, rumah milik Keluarga Mayor Hasan (Alm) yang di tempati oleh Istri dan anak mengalami kebakaran. Diduga api berasal dari konsleting listrik.

Kebakaran tersebut terjadi Rabu (18/10/23) sekitar pukul 11.00 WIB di Kampung/Desa Pasirdoton RT 02/01, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi.

Wadanton Posko III Damkar Cicurug, Saepudin mengatakan, bahwa pihaknya mendapatkan informasi dari Babinsa Desa Pasir Doton Serda Wawan Setiawan adanya sebuah rumah milik warga yang mengalami kebakaran.

“Iya, kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 11.00 WIB, di duga api berasal dari konsleting listrik. Rumah tersebut di huni 1 KK 2 Jiwa, atas nama Yayah (65) dan Yadi (54) ,” ujarnya

Lanjutnya, bahwa awal kejadian ketika Babina Desa Pasirdoton, Serda Wawan Setiawan sedang melakukan kegiatan patroli di lingkungan. Tiba-tiba dari salah satu rumah warga terdengar adanya suara letupan dengan disertai kepulan asap dari atap rumah.

“Melihat kejadian tersebut dengan spontan ia langsung menghubungi kami dari pihak Posko III Damkar Cicurug. Kemudian kami langsung menuju lokasi Tempat Kejadian Kebakaran,” kata dia.

Saat terjadi kebakaran, rumah tersebut dalam kondisi kosong. Pemilik rumah sedang berada di rumah sakit.

“Diduga kebakaran rumah tersebut akibat korsleting arus pendek di bagian rumah lantai dua yang sudah lama tidak dihuni dan api langsung menjalar di bagian atap rumah lantai dua tersebut,” jelasnya

Petugas Posko III Damkar Cicurug bersama dengan Relawan dan warga sekitar langsung memberikan pertolongan untuk memadamkan kobaran api, tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut.

“Alhamdulillah, api dapat di padamkan sekitar kurang lebih 30 menit, kerugian material di perkirakan sekitar Rp 50 juta” pungkasnya.